Tips Aman Dalam Memandikan Bayi



Memandikan bayi memang menjadi sebuah moment yang sangat mendebarkan sekaligus menyenangkan bagi orang tua baru. Akan tetapi memandikan bayi juga bisa lho menjadi moment yang berbahaya jika anda ceroboh dan kurang berhati – hati dalam melakukannya.
Karena itu ketika bunda atau sang ayah hendak memandikan bayi, anda harus bersiap diri dan ada juga beberapa hal penting yang bisa anda lakukan agar tidak terjadi hal – hal yang tidak diinginkan dalam memandikan bayi. Lantas, seperti apa tips aman dalam memandikan bayi yang bisa dilakukan? Kami akan berikan informasinya berikut ini bunda!

Tips Aman Dalam Memandikan Bayi
Seperti yang dilansir oleh babycenter.com, ada beberapa tips aman yang bisa dilakukan dalam memandikan bayi. Mau tahu apa saja tips amannya?

Jangan Meninggalkan Bayi
Ini adalah peraturan pertama yang harus bunda lakukan. Jadi, bunda harus terus mendampingi bayi dan memeganginya ketika ia berada di bak mandi. Karena jika bunda lengah bisa jadi hal – hal beresiko yang tidak bunda inginkan terjadi. Oleh karena itu jangan pernah bunda meninggalkan bayi ketika memandikannya. Upayakan anda selalu mengawasinya.

Buat Suhu Kamar Mandi Nyaman
Bunda harus tahu bahwa bayi sangat mudah merasa dingin meskipun anda sudah mensetting suhu ruangan tidak terlalu dingin. Karena itu upayakan anda membuat suhu kamar mandi senyaman mungkin. Minimal suhu ruangan kamar mandi anda setting dengan suhu 23 derajat untuk membuatnya tetap hangat.

Ukur Air yang Perlu Ada Di Bak Mandi
Ya, ini juga menjadi hal yang sangat penting anda perhatikan bunda. Ketahui seberapa banyak air yang perlu anda isi didalam bak mandi. Isilah bathup atau bak mandi bayi anda dengan air sedalam 5 sampai 10 cm saja. Jangan terlalu tinggi karena takutnya nanti airnya masuk ke saluran nafas atau saluran telinga bayi yang sebenarnya tidak boleh kemasukan air.
Nah, itulah sedikit informasi yang kali ini bisa kami berikan untuk bunda. Semoga informasi diatas mengenai Tips Aman Dalam Memandikan Bayi bermanfaat. Yuk jalankan tips ini bunda agar bayi nyaman ketika mandi J




0 Response to "Tips Aman Dalam Memandikan Bayi"

Post a Comment

wdcfawqafwef